Selasa, 28 Agustus 2018

Film Guardians of The Galaxy 3 Terpaksa Dijadwal Mundur


Referensi pihak ketiga
Seperti dilansir di CNN Indonesia, Jakarta (27 Agustus 2018) bahwa produksi Guardians of The Galaxy 3 ditunda sementara waktu. Hal tersebut dikarenakan dipecatnya James Gunn selaku sutradara dalam film tersebut. Film yang digarap oleh Marvel dengan Disney tersebut sepakat untuk membubarkan sluruh tim yang sebelumnya terlibat dalam proses produksi seri ketiga Guardians of The Galaxy.
James Gunn berkontribusi cukup besar terhadap pembuatan seri film Guardians of The Galaxy sebelumnya hingga mampu masuk kedalam nominasi Oscar untuk mewakili Marvel dan berhasil meraih banyak penghargaan. Terpaksanya Gunn diberhentikan karena skandal pemerkosaan dan juga pedofil yang dilakukannnya. Selain itu kritikannya terhadap pemerintahaan Presiden Trump yang dilakukannya di Twitter dianggap tidak sesuatu dengan nilai nilai perusahaan. Alasan tersebutlah yang digunakan Marvel dan Disney untuk memecatnya.

Referensi pihak ketiga
Film Guardians of The Galaxy 3 yang direncanakan tayang pada tahun 2020 mendatang terpaksa mundur beberapa waktu karena pihak Marvel dan Disney membutuhkan waktu untuk membentuk tim baru dalam proses produksi film tersebut. Awalnya praproduksi Film Guardians of The Galaxy sendiri dijadwalkan selesai pada musim gugur 2018, tetapi terpaksannya mundur hingga musim dingin. Selama melakukan pembentukan tim baru, Marvel dan Disney dikabarkan menargetkan sutradara Thor: Ragnarok, Taika Waiti telah melakukan pertemuan. Akan tetapi belum ada kejelasan mengenai pembahasan yang dilakukan dan apakah ada persetujuan penyutradaraan.
Dikabarkan juga sempat ada keributan pada pemain perihal pemecatan James Gunn. Sepertihalnya Bautista yang berperan sebagai Drax menolak pemecatan Gunn dengan ancaman keluar dari proyek. Hingga saat ini Marvel maupun Disney belum memberikan penyataan resminya perihal tanggal perilisan terbaru untuk Film Guardians of The Galaxy 3.
Read more

Tiket Closing Ceremony Asian Games 2018 Resmi Dijual! Acara Akan Dimeriahkan Boyband Asal Korea Selatan Juga!


Referensi pihak ketiga
Dilansir dari CNN Indonesia, Jakarta 27 Agustus 2018 bahwa tiket closing ceremony Asian Games 2018 resmi dijual. Closing ceremony yang akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno tersebut dapat dibeli mulai tanggal 28 Agustus 2018 dini hari.
Francis Wanadi selaku Deputy II Panitia Pelaksana Asian Games 2018 mengatakan bahwa tiket yang akan dijual sebanyak 55 hingga 58 ribu tiket tersebut dapat dibeli secara online. Francis pun menjamin bahwa tidak akan ada masalah dalam proses pembelian tiket seperti yang sudah terjadi sebelumnya. Pihaknya juga mengatakan bahwa akan ada perubahan di sisi agen pejualan tiket, tetapi sudah diatasi dengan adanya kerjasama dengan pihak ketiga untuk diperjualkan ke masyarakat.
Bagi siapa pun yang berminat untuk hadir dalam closing ceremony Asian Games 2018 dapat memperoleh tiket dengan membeli di mitra resmi seperti BliBli.com, Tiket.com, Loket.com melalui website. Francis juga mengatakan bahwa harga tikep closing ceremony ini akan lebih mahal dibandingkan dengan opening ceremony. Mengenai harga pastinya berada di kisaran 500 ribu hingga 2 juta rupiah.

Referensi pihak ketiga
Wishnutama sebagai Creative Director of Ceremony Asian Games 2018 mengatakan bahwa konsep yang digunakan untuk closing ceremony akan lebih megah dibandingkan dengan openingnya. Bahkan dikatakan bahwa konsep yang akan digunakan berbeda karena menggunakan konsep selebrasi untuk merayakan kebersamaan dan ucapan terima kasih untuk bangsa Asia terhadap penyelenggaraan ajang kompetisi ini. Untuk persiapannya sendiri dikatakan membutuhkan waktu 10 hari ungkap Wishnutama.

Referensi pihak ketiga
Mengenai Artis yang akan memeriahkan acara tersebut, Wishnutama memberikan sedikit bocoran bahwa akan ada Boyband asal Korea Selatan, yaitu Super Junior yang tampil di closing ceremony tersebut. Tidak hanya itu saja, Artis nasional seperti Afgan, Denada, Winky Wiryawan, RAN, BCL, Isyana Saraswati pun akan turut memeriahkan di acara closing ceremony yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 September 2018.
Apa bila dilihat dari waktu pembukaan pejualan tiket hingga dilaksanakannya closing ceremony tersebut hanya berjarak 6 hari saja. Kemudian tetap saja ada peluang akan kehabisan tiket bagi yang tidak segera membelinya mengingat Asian Games 2018 di Indonesia adalah salah satu momen bersejarah yang tidak mungkin terjadi lagu untuk beberapa tahun mendatang. Maka dari itu bagi yang berminat untuk turut hadir dalam acara closing ceremonyAsian Games 2018 langsung saja memesan sekarang juga karena bisa dilakukan secara online.
Read more